NGGODIMEDA, ROLLE.id–Salah satu Calon Legislatif (Caleg) DPRD Rote Ndao, dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI), bertemu sejumlah masyarakat Desa Nggodimeda Kecamatan Rote Tengah, Sabtu (9/12).
Pertemuan tersebut dikemas dalam kegiatan kampanye. Yang dengan pemberitahuan terhadap ijin keramaianya, terigister dalam Surat Tanda Terima Pemberitahuan (STTP) kampanye nomor Polisi : STTP/08/XII/2023/Sat Intelkam.
“Hari ini, agendanya di Desa Nggodimeda,” singkat Caleg PSI, Apremoi Dudelusy Dethan, kepada ROTE MALOLE, Sabtu (9/12).
“Ada pertemuan dengan masyarakat yang sudah dijadwalkan. Ya, kegiatan kampanye,” sambungnya, sebagai Caleg DPRD Rote Ndao Dapil II nomor urut 1.
Sedikit yang disampaikan terhadap konsep dan materi kampanye yang akan dilaksanakan di Nggodimeda. Bahwa, PSI disebutnya tak muluk-muluk untuk rakyat.
Di mana, dengan taglain partainya yang hadir untuk rakyat, demikian dirinya sebagai seorang kader yang tegak lurus. Yang ditegaskan bahwa hal tersebut tak bisa ditawar dengan opsi lain.
“Semua kader, kompak untuk melaksanakan amanat partai. Begitu juga kami di Rote, gencar hingga ke akar rumput,” kata Apremoi, yang juga sebagai Srikandi PSI.
“Di sana, bentuk kegiatanya adalah tatap muka, di rumah bapak Yemi Daniel Ndaumanu. Dan kami terus mengajak masyarakat untuk bersolidaritas,” ungkapnya. (*/ROLLE/JIT)