Ini 7 Kelompok Dibantu Kapal Lentera, Begini Pesan Bupati Paulina Saat Menyerahkan

BA’A, ROLLE.id–Sebanyak tujuh kelompok nelayan di Kabupaten Rote Ndao, dibantu 7 unit kapal Lentera. Kelompok nelayan ini tersebar di 5 kecamatan.

Yakni, kelompok Tunas Baru, dari Desa Oenggae, di Kecamatan Pantai Baru, dan Gargahing, Desa Batutua di Kecamatan Rote Barat Daya. Berikut, kelompok Gurita, Desa Tasilo, Satu Hati, dan Lentera Hati, Desa persiapan Oelaba, Kecamatan Loaholu. Kemudian, Um Rine, Desa Nemberala, Kecamatan Rote Barat, serta kelompok Sahabat, dari Desa Ndao Nuse, Kecamatan Ndao Nuse.

Ketujuh kapal yang diserahkan, telah dilengkapi sejumlah peralatan yang siap digunakan. Dengan prosesi penyerahannya, dilakukan oleh Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu, di Tempat Pendaratan Ikan (TPI) Tulandale, Kelurahan Metina, Kecamatan Lobalain, Selasa (11/10).

Beberapa pejabat terlihat ikut mendampingi Bupati Paulina. Yakni, Asisten Administrasi Pembangunan dan Perekonomian Armis Saek, Kepala Dinas Perikanan, Jusup B. Messakh dan Kepala Bagian Umum, Handryans Bessie.

Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu, menyampaikan arahan saat menyerahkan bantuan u 7 unit kapal Lentera, Selasa (11/10). Foto : Istimewa

“Hari ini, Selasa (11/10) kami pemerintah menyerahkan bantuan kapal-kapal ini agar bisa dipergunakan untuk melaut. Selain itu, tidak boleh, apalagi sampai dijual,” kata Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu,

Hal tersebut disampaikan Bupati Paulina, sesaat sebelum melakukan penyerahan secara simbolis. Dan itu disampaikan kepada masing-masing ketua kelompok, penerima manfaat kapal Lentera yang dibantukan.

Mereka adalah, Muhammad Iksan (Tunas Baru) Yulius Kiki (Gargahing) Barnabas Henukh (Gurita) dan Abdullah Lahaya (Satu Hati). Berikut, Batjo M. Baco (Lentera Hati) Karel Ballu (Um Rine) dan Marthen Raja (Sahabat).

“Kapal-kapal ini diserahkan untuk mencari ikan saat melaut. Sehingga betul-betul harus dimanfaatkan. Kalau sampai ada yang jual maka kami akan minta polisi yang tangani,” pesan Bupati Paulina.

“Untuk itu, sekali lagi yang pemerintah ingin sampaikan bahwa, setelah diserahkan, harus digunakan. Karena yang diberikan oleh pemerintah sesuai dengan kebutuhan dan permintaan yang diajukan. Dan semoga hal ini bisa menjadi perhatian demi kesejahteraan keluarga dalam memanfaatkan bantuan ini,” sambung Bupati Paulina, dalam pesanya. (*/ROLLE/TIM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.