NDAO NUSE, ROLLE.id—Seorang warga menyampaikan keluhanya terhadap akses jaringan Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) yang berteknologi 4G di Pulau Ndaom
Dikeluhkan dalam sebuah postingan di grup Facebook Anak Rote Anti Koruptor (Arak), Minggu (26/5).
Melalui akun Facebook @Jumansa Mone, dituliskan bahwa, sebelumnya tak ada masalah terhadap gangguan yang dikeluhkan itu. Yang baru saja dirasakan semenjak hadirnya sebuah jaringan baru di pulau tersebut
“Saat ini jaringan Telkomsel semakin sulit,” tulis akun Facebook, @Jumansa Mone, dalam isi postingannya.
“Semenjak hadirnya jaringan dari operator Indosat yang tergabung satu tower dengan operator Telkomsel,” ungkapnya di awal postingan.
Kondisi tersebut sebagaimana yang dikeluhkannya, mulai terjadi empat hari lalu. Sehingga tak hanya dirinya yang mengeluh, hampir semua pengguna jaringan Telkomsel di pulau itu, disebutnya ikut mengeluh.
Dalam postinganya, juga diminta bantuan dari pihak pemerintah juga operatornya. Karena di pulau tersebut, baru terbangun satu tower, dengan jaringan yang digunakan selama ini bukan Indosat.
“Semenjak adanya operator lain yang tergabung dalam satu tower ini akhirnya jaringan Telkomsel semakin susah dan kadang hilang total,” keluhnya.
“Bahkan setiap malam tepat pukul 23 : 30 jaringan Telkomsel akan hilang total sampai jam 07 : 00 pagi,” tulis akun itu dalam postinganya. (*/ROLLE/JIT)