HOLOAMA, ROLLE.id–Sebuah video beredar luas melalui platform Media Sosial (Medsos) WhatsApp (WA). Strory-story WA, ramai dengan memasang status.
Durasinya tak terlalu panjang, yang kurang dari 30 detik. Dengan tampilan visualnya, Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu, bersama ketua DPRD Provinsi NTT, Emilia J. Nomleni.
Kedua tokoh perempuan ini, begitu bahagia dalam momen penyerahan hadiah juara III kepada tim Perserond Rote Ndao.
Video ini diduga diabadikan kembali melalui layar komputer/laptop dari tayangan live streaming.
Sebab, ada tepian menyerupai layar monitor berwarna hitam di bagian kiri atas. Kemudian tepian kanan bawah juga terlihat akibat gerakan yang tidak stabil oleh si pembuat video.
Juga sebuah benda menyerupai anyaman kursi plastik di belakang kiri monitor yang terlihat dari gerakan kamera ke arah kiri. Ada juga benda lainnya yang berwarna oranye ikut terlihat.
“Penyerahan piala juara ketiga, dengan uang tunai sebesar seratus delapan puluh tujuh ribu lima ratus…..,” ucap sang komentator, dengan sedikit terjeda, kemudian kembali menyebut nilai hadiah dengan leluconnya.
“Seratus juta delapan ratus,……tujuh puluh lima…..,” ucapnya dalam komentar.
Terdengar suara orang yang ikut melucu disaat si pembuat video sedang menyampaikan komentarnya. Yang diduga, momen itu sengaja diplesetkan jadi lelucon.
Di mana, momen tersebut merupakan puncak dari penyelenggaraan kompetisi liga 3 El Tari Memorial Cup (ETMC) di Kabupaten Rote Ndao. Yang diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada semua juara. (*/ROLLE/JIT)