Gawat, DPAC Demokrat Rote Ndao Ngotot hingga Ancam Boikot Rapat

BUSALANGGA, ROLLE.id–Delapan Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) partai Demokrat Rote Ndao, bersepakat untuk tidak menghadiri rapat yang tetiba akan digelar hari ini, Senin (9/9).

Rapat internal tersebut, rencananya akan dilangsungkan di rumah aspirasi, yang terletak di bilangan Busalangga, pada pukul 16.00 WITA, sore nanti.

Dengan agenda yang dibahas adalah seputar pembagian tugas dalam menghadapi pesta demokrasi lima tahunan kali ini.

Dan hal itu ditegaskan ketua DPAC Demokrat Kecamatan Rote Barat Laut, Markus Ndu Ufi, saat dikonfirmasi ROTE MALOLE.

Bahwa, rencana boikotnya itu lantaran tidak ada komunikasi yang dibangun dalam internal, hingga pengusungan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati dari Demokrat.

“Dong (mereka) terlambat, setelah kami nyatakan sikap baru tadi malam, Minggu (8/9) dong kasi undangan,” kata ketua DPAC Demokrat Kecamatan Rote Barat Laut, Markus Ndu Ufi, saat dikonfirmasi ROTE MALOLE, Senin (9/9).

“Bahwa SK-nya sudah ada jadi hari ini, Senin (9/9) rapat jam 4 sore untuk membagi tugas ketua-ketua kecamatan,” ungkapnya dalam sambungan panggilan suara WhatsApp.

“Ini kan sudah terlambat. Kita sudah nyatakan sikap dahulu baru kalian bilang ada SK,” ungkapnya lagi.

“Kami kan sonde pernah tahu itu SK-nya model apa, diberikan kepada siapa, dan kami tidak pernah diundang selama ini,” tambahnya.

Walau demikian, informasi terhadap pengusungan pasangan calon dari Demokrat, tak ditampik diketahui melalui pemberitaan media.

Yang rasa-rasanya tak cukup, sepanjang tidak ada penegasan melalui pimpinan partai kepada semua jajaran yang di bawahnya.

“Kami tidak punya urusan dengan media. Kami anggap itu seperti angin lewat saja,” tegas Markus.

“Kami butuh penegasan dari mereka (pimpinan) bahwa ini lho SK-nya, ini model SK-nya, diberikan kepada ini. Kami tidak pernah tahu itu. Makanya saya ngotot, silahkan perkarakan di Polisi,” tegasnya.

“Tiba-tiba ada undangan masuk ke semua PAC pung nomor bahwa ini hari rapat di rumah Aspirasi. Tapi dengan teman-teman yang lain kami sepakat jangan ikut, karena kita sudah nyatakan sikap ke PH (Paulus Henuk) Ita Esa,” tegasnya lagi. (*/ROLLE/JIT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.