Jelang Laga Pembuka ETMC Rote Ndao, Bintang Timur Atambua Target Juara Pool, Horo Mau Memang Perdana

BA’A, ROLLE.id–Laga pembuka El Tari Memorial Cup (ETMC) XXXII Rote Ndao, sebentar lagi akan digelar usai Opening Ceremony hari ini, Kamis (10/8). Yang sesuai jadwalya dimulai pukul 14.00 wita.

Setelah itu, ada laga pembuka dari dua tim hasil drawing. Bahwa, Bintang Timur Atambua, dan Persatuan Sepakbola Maumere Indonesia (Persami) Maumere saling berebut menang di Stadion Holoama.

Pasalnya, ada harapan yang ingin diwujudkan dalam perhelatan ajang bergengsi di NTT ini. Terlebih para pemain saat tiba di tanah Nusa Lote, tuan rumah penyelenggara ETMC XXXII.

“Optimis, bisa menang,” kata Manager klub Bintang Timur Atambua, Serena Cosgrova Francis, kepada ROTE MALOLE, Rabu (9/8).

Ketua Askab PSSI Sikka, Cherry Newar (kanan) menunjukan undian yang ditarik dalam kegjatan Match Coordination Meeting (MTC), di aula New Ricky, Rabu (9/8) malam. Foto : Dok. ROTE MALOLE

Hal tersebut diungkapkanya, usai menarik undian dalam kegiatan Match Coordination Meeting (MTC), di aula New Ricky. Dan hasilnya, Bintang Timur menarik undian A3, tergabung dalam pool A, bersama Persami Maumere (A1) Persena Nagekeo (A2) dan Perserond Rote Ndao (A4).

“Target sementara adalah juara pool dulu,” kata Serena optimis.

Terpisah, ketua Askab PSSI Sikka, Cherry Newar, pun menyatakan gengsinya. Bahwa, tim Horo, Laskar Nian Tana, julukan Persami Maumere ini, tak main-main dalam laga pembuka.

Di mana, ada 6 pemain senior pengalamanya sudah tak diragukan lagi. Dengan total skuad yang dibawa dari Maumere, adalah sebanyak 30 pemain.

“Kami berusaha, menang, untuk jadi pemenang perdana,” kata ketua Askab PSSI Sikka, Cherry Newar. (*/ROLLE/TIM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.