Sunset Cup Resmi Dibuka, Ini Pertandingan Pembuka, Wabub Stefanus Bilang Begini Sebelum Kick Off

NAMODALE, ROLLE.id–Turnamen futsal yang diselenggarakan oleh Sunset Caffe, resmi dibuka oleh Wakil Bupati Rote Ndao, Stefanus M. Saek, Selasa (10/5). Selain pemain, sejumlah tetamu undangan juga hadir dalam upacara pembukaannya. Dan dari 60 team, ada 6 pertandingan yang dijadwalkan sebagai pertandingan pembuka.

Yakni, New Ebenhaezer vs Ershi FC, Watercanon, Holoama FC vs Zelnator FC, Gapensol FC vs Metemitan FC, dan LDR FC vs Milan FC, SN FC vs Nusantara FC, PST Junior vs Stoper FC. Selanjutnya Pioner FC vs T-Rex FC, Bintang Madrid FC vs Calvari FC, Argaton B FC vs Ba’adale FC dan Antero FC vs Sherif FC.

Dalam sambutanya, ketua panitia penyelenggara turnamen Sunset Cup, Rizal Saputra Jaha, mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk membangkitkan aktifitas perekoniam masyarakat. Sekaligus sebagai ajang untuk memajukan futsal di Kabupaten Rote Ndao.

“Turnamen ini digelar sebagai arena untuk mengasah bakat-bakat muda sebagai penyaluran kreaktifitas. Sekaligus mengarahkan semangat jiwa muda untuk berolahraga,” kata ketua panitia penyelenggara turnamen Sunset Cup, Rizal Saputra Jaha, Selasa (10/5) pada upacara pembukaan turnamen tersebut di lapangan futsal Syahbandar Ba’a.

“Jagalah kejujuran dan sportifitas dalam pertandingan. Karena bukan hanya memerlukan  skil, namun kedua hal tersebut menjadi modal menuju kemenangan,” sambungnya.

Dirinya kemudian menyampaikan ajakan untuk menjadikan momen tersebut sebagai ajang pembinaan mental. Sehingga generasi muda lebih fokus terhadap hal-hal positif, yang disebutnya bebas dari narkoba.

Hal senada juga diungkapkan oleh Wakil Bupati Rote Ndao, Stefanus M. Saek. Bahwa, olahraga tidak mengenal jabatan termasuk status sosial, malah sebaliknya.

“Olahraga itu sifatnya mempersatukan. Tanpa membeda-bedakan. Dengan berolahraga seperti ini, kita bisa dapat banyak teman,” kata Wakil Bupati Rote Ndao, Stefanus M. Saek, yang menyambut baik penyelenggaraan tersebut.

“Sebagai pemerintah, kami menyambut baik pelaksanaan turnamen ini. Teruslah mengasah kemampuan untuk berkompetisi dengan semangat sportifitas yang tinggi,” lanjutnya.

Pada opening ceremony, terlihat kehadiran beberapa pejabat. Yakni, sejumlah pejabat Kejaksaan Negeri Rote Ndao, serta pejabat bank BRI.

Sedangkan dari pejabat pemerintahan yang mendampingi Wabub Stefanus, adalah, Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesra, Untung Harjito dan Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan, Armis Saek. (*/ROTE MALOLE/TIM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.