BA’ADALE, ROLLE.id–Wakil Bupati Rote Ndao, Apremoi Dudelusy Dethan, menyempatkan diri bersantai bersama (nongki-nongki) di objek wisata Tiang Bendera, Minggu (16/3).
Mereka bercengkrama dalam satu kebersamaan sebagai keluarga Sentra Layaman Universitas Terbuka (SalUT) Ita Esa.
Dan Wabup Apremoi, merupakan salah satu mahasiswi UT, yang kini memasuki semester genap (dua).
“Katong (kami) sepakat untuk nongkrong di tempat ini. Tujuannya untuk silaturahmi, dan berbagi cerita,” jelas Wabup Apremoi, kepada ROTE MALOLE, Minggu (16/3).
“Puji Tuhan, katong bisa kumpul-kumpul, sambil menikmati keindahan pantai Tiang Bendera,” ungkapnya.
Diakuinya, ada beberapa hal yang terinput dalam nongki-nongki itu.
Diantara, keluhan tentang akses beasiswa yang disediakan Pemerintah Daerah (Pemda).

“Banyak hal yang katong bicarakan. Juga ada keluhan tentang beasiswa,” ungkapnya.
Selain berkumpul, momen kebersamaan itu dimanfaatkan memungut sampah di sekitar kawasan wisata Tiang Bendera.
Langkah nyata itu kemudian disepakati untuk tidak berhenti di Tiang Bendera.
Mahasiswa UT, bersepakat melakukan kegiatan itu sebagai tradisi bulanan, dalam kegiatan arisan keluarga besar SalUT.
“Ini katong (kami) pung inisiatif sebagai mahasiswa UT. Dan jadi agenda rutin di minggu kedua setiap bulan,” jelas Wabup Apremoi.
“Jadi dari pantai Tiang Bendera, bulan depan katong mengagendakan untuk membersihkan pantai Telindale, di Kecamatan Rote Tengah,” ungkapnya. (*/ROLLE/JIT)