BA’A, ROLLE.id–Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu, mulai berpamitan kepada warganya. Itu dilakukan di sisa waktu kepemimpinanya, yang terhitung tak lama lagi.
Dalam pamitanya, satu-satunya Bupati perempuan di provinsi NTT ini, menyampaikan permohonan maafnya. Bahwa dalam memimpin Rote Ndao, masih banyak hal yang belum bisa diselesaikan.
Hal tersebut diungkapkan di hadapan sejumlah kelompok nelayan. Bertepatan dengan dirinya menyalurkan bantuan sarana perikanan, di dinas kelautan dan perikanan Kabupaten Rote Ndao.
“Selamat merayakan hari Natal, tanggal 25 Desember tahun 2023, untuk kita semua. Semoga damai Natal itu, tetap jadi bagian kita,” ucap Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu, mengawali sekapur sirihnya, Kamis (28/12).
“Sekalian kami mau pamit. Karena masa jabatan Bupati, dan Wakil Bupati, sudah mau berakhir. Mohon maaf, kami belum bisa menjangkau seluruh masyarakat dengan bantuan seperti ini,” ungkapnya.
“Sekali lagi, secara pribadi dan keluarga, juga dari keluarga bapak wakil, kami mohon maaf. Bukan kami tidak mau, tapi memang kita terbatas dari sisi anggaran,” ungkapnya lagi.
Terhadap keterbatasan itu, Bupati Paulina, kemudian meminta dukungan lembaga DPRD. Yang saat penyaluran itu, juga didampingi ketua komisi B, dari fraksi PDI Perjuangan, Denison Moy.
“Kebetulan satu bapak dewan kita juga ada di sini, maka saya ingin sampaikan bahwa inilah kondisinya. Kadang kita mau perhatikan warga, tapi tidak disetujui dalam sidang,” kata Bupati Paulina.
“Kedepan, kami minta agar hal ini bisa diperhatikan. Karena yang dapat hari ini hanya sebagian kecil. Padahal kita tahu bersama bahwa masyarakat kita juga banyak yang nelayan,” sambungnya.
Selain itu, ada rasa bangga yang dirasa dalam kurun waktu hampir 5 tahun. Dukungan dalam jalinan kemitraan yang sudah ada, diminta untuk dipertahankan.
“Kami juga harus berterima kasih. Karena tanpa dukungan papa-mama, basudara semua, tidak mungkin saya dan pa wakil dapat kepercayaan ini,” ucapnya.
“Begitu juga lembaga DPRD, yang telah mendukung program kerja kami. Sekali lagi terima kasih, biarlah ini terus berlanjut,” ucapnya lagi.
“Selamat tahun baru, 1 Januari 2024. Dan saya bersama bapak wakil, akan mengakhiri masa jabatan ini pada bulan Februari tahun depan,” tutupnya. (*/ROLLE/JIT)