KUPANG, ROLLE.id–Dinamika perpolitikan Rote Ndao, memantik respon seorang pengamat politik yang berkedudukan di Kupang, Sabtu (10/8).
Di mana, tensinya semakin seru dengan adanya gerakan rapat barisan sejumlah partai ke pasangan tertentu.
Sekaligus mempengaruhi dukungan masyarakat akar rumput, terhadap posisi partai itu sendiri.
“Jika tidak mengalami perubahan maka akan terjadi head to head,” kata pengamat politik, Ahmad Atang, yang dikonfirmasi awak media, Sabtu (10/8).
Menurutnya, dengan peroleh kursi DPRD hasil Pemilu baru-baru ini, sejatinya bisa menampilkan lebih dari dua pasangan calon.
Yang kini semakin mengerucut ke satu lawan satu, posisi incumbent alias petahana juga disebutnya tak menjamin kemenangan.
“Di sini pertarungan figur untuk meraih kemenangan,” jelas Atang.
“Karena modal sosial, dan politik jika tidak dikapitalisasi oleh calon incumbent, maka lawannya lebih banyak memiliki peluang untuk menang,” jelasnya. (*/ROLLE/JIT)