Resmi, Demokrat Usung Eta Pelle Bacawabub di Pemilukada Rote Ndao, Gandeng Perindo

BA’A, ROLLE.id–Sebelas Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) partai Demokrat Kabupaten Rote Ndao, resmi menyatakan dukungan terhadap kadernya usai dilantik, Senin (6/11).

Kepada ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC), Petrus Johanis Pelle, dukungan tersebut diberikan untuk mengikuti Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) sebagai Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabub) Rote Ndao, tahun 2024 nanti.

Yang setelah dinyatakan, ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat provinsi NTT, Leonardus Lelo, diminta untuk segera menetapkan.

“Kami minta kepada ketua DPD partai demokrat NTT untuk segera menetapkan, ketua DPC partai demokrat Kabupaten Rote Ndao Petrus Johanis Pelle, sebagai bakal calon wakil Bupati Rote Ndao,” ucap Agung W. Pribadi, ketua DPAC Kecamatan Rote Selatan, saat membacakan pernyataan dukungan, Senin (6/11).

Pernyataan yang dinyatakan itu, diakui tak hanya berasal dari 11 DPAC yang ada di Kabupaten Rote Ndao. Tetapi bersama seluruh ranting, kader dan simpatisan, dukungan tersebut diberikan kepada Petrus Johanis Pelle, yang kerap disapa Eta Pelle.

“Hari ini, Senin 6 November 2023, kami 11 Pimpinan Anak Cabang partai Demokrat Kabupaten Rote Ndao, mewakili 119 ranting dan simpatisan, menyatakan sikap,” ucapnya lantang, dengan menyebut beberapa point yang mendasari pernyataan dukungannya.

Ketua DPD Partai Demokrat NTT, Leonardus Lelo (kedua dari kanan) merespon pernyataan sikap yang dinyatakan. Tampak ketua Perindo Rote Ndao, Arkhimes Mole (kemeja putih) bersama di atas podium kehormatan, Senin (6/11). Foto : Dok. ROTE MALOLE

Yakni, Eta Pelle, merupakan kader terbaik partai Demokrat Kabupaten Rote Ndao. Berikut, Demokrat disebutnya partai besar, sehingga sebagai kader, mereka tak mengehendaki jadi penonton di daerah sendiri.

“Sebagai kader partai Demokrat, kami menginginkan perubahan dan perbaikan di Kabupaten Rote Ndao,” tegasnya.

Selain itu, kader Demokrat, juga langsung menyatakan dukungannya terhadap sosok yang dikehendaki untuk dipasangkan dengan Eta Pelle, sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup).

Dia adalah Paulus Henukh, yang saat ini sedang mengemban jabatan salah satu pimpinan di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rote Ndao.

“Yang mendasari pernyataan sikap ini adalah, bapak Paulus Henukh, merupakan salah satu kader terbaik partai Perindo Kabupaten Rote Ndao,” ucap Agung.

“Terlalu banyak permintaan dari akar rumput, yang mengharapkan supaya pasangan ini (Paulus-Eta) maju sebagai Bakal Calon (Balon) Kepala Daerah Kabupaten Rote Ndao,” ungkapnya. (*/ROLLE/JIT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.