Perindo Figth Dalam Budaya Rote Ndao, Pastikan 6 Kursi di Pemilu 2024

BA’A, ROLLE.id–Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Rote Ndao, dalam balutan daerahnya, mengantar dokumen pendaftaran para Bacalegnya di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sabtu (13/5).

Semua kader, bersama masa pendukung dan simpatisan, mendampingi ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perindo Kabupaten Rote Ndao, Arkhimes Molle. Terlihat, salah seorang putri Perindo, membawa serta dokumen pendaftaran, yang dipegang begitu hati-hati dalam arak-arakan menuju kantor KPU.

Arak-arakan rombongan Perindo, dalam balutan budaya membawa berkas untuk mendaftarkan para Bacaleg, di KPU Rote Ndao, Sabtu (13/5). (Foto : Dok. ROLLE)

Saat diterima ketua KPU Rote Ndao, Christian Dae Panie, Arkhimes, menyapa dengan bahasa ibu alias tuturan syair. Suasananya tercipta begitu bermartabat, dan membawa hasil yang memuaskan bagi Perindo.

Di mana, semua kelengkapan yang disyaratkan dalam tahapan pendafataran Bacaleg, mampu dipenuhi. Perindo dinyatakan lengkap, dan berproses pada tahapan selanjutnya.

“Target itu harus ada,” tegas ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perindo Kabupaten Rote Ndao, kepada ROTE MALOLE, di halaman kantor KPU setempat, Sabtu (13/5).

“Dan Perindo pastikan itu. Bahwa, ada 6 kursi yang harus ada untuk Perindo,” sambung dengan begitu optimistis.

Menurutnya, dengan perolehan 3 di kursi pada Pemilu tahun 2019-2024 lalu, membuktikan bahwa Perindo, mampu menarik dukungan masyarakat. Yang kemudian diyakini pada Pemilu kali, dukunganya semakin luas.

“Harus enam kursi. Dan itu komitmen kami untuk hasilkan setelah dapat 3 kursi di Pemilu 2019-2024,” tegasnya lagi. (*/ROLLE/TIM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.