TUANATUK, ROLLE id—Paskah tahun 2025 menggores spirit tersendiri bagi jemaat Gereja Masehi Injili di Timor (GMIT) Talenalain Oemaulain Desa Tuanatuk Kecamatan Lobalain.
Bahwa, selama perayaan hari raya keagamaan itu, baru kali ini jemaatnya merasakan sukacita yang luar biasa dengan bisa berinteraksi langsung dengan pemimpin mereka.
Di mana, pada detik-detik peringatannya, Wakil Bupati Rote Ndao, Apremoi Dudelusy Dethan meluangkan sedikit waktunya, untuk mengunjungi taman Salib jemaat tersebut.
“Ini perdana, untuk kami,” kata ketua panitia hari raya gerejawi jemaat GMIT GMIT Talenalain Oemaulain, Fransiska Seleky, kepada awak media, Sabtu (19/4).
“Karena selama ini belum pernah ada pejabat yang datang seperti ini. Kali ini ibu Wakil Bupati, datang dengan anggota DPRD provinsi NTT,” sambungnya.

Ungkapan tersebut menggambarkan luapan kebahagiaan yang tengah menyelimuti jemaat tersebut. Yang rasa-rasanya baru terwujud, lebih dari yang diharapkan.
“Bangga karena tidak menyangka akan kehadiran ibu Wakil Bupati di tempat kami. Apalagi datang dengan pak Simson Polin, yang adalah anggota DPRD Provinsi NTT,” kata Fransiska.
Walau perdana, kunjungan tersebut disebutnya mengakar untuk dikenang. Sekaligus menjadi tonggak semangat baru, penuh solidaritas.
“Kunjungan ini meninggalkan jejak tersendiri untuk kami jemaat,” kata Fransiska.
“Kami sangat bersyukur, karena kehadiran ibu Wakil Bupati Rote Ndao, bukan sekedar datang dan melihat kami,” ungkapnya.
“Tapi ada semangat baru yang ibu Wakil (Apremoi) dan bapak dewan (Simson) bawa untuk kami. Dan itu sangat menginspirasi,” ungkapnya. (*/ROLLE/JIT)