Ada Arak-arakan Sambut Paulus-Apremoi di Rote Ndao, Sekda Bilang Tanpa Batas

BA’A, ROLLE.id–Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Rote Ndao, tengah mempersiapkan prosesi penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao, pasca mengikuti kegiatan orientasi di Magelang.

Paulus Henuk (Bupati) dan Apremoi Dudelusy Dethan (Wakil Bupati) rencananya akan disambut secara adat.

Prosesi penyambutannya, dilanjutkan dengan arak-arakan menuju kantor Bupati, Senin (3/3).

“Ia, secara adat. Tentunya sesuai SOP protokoler pemerintahan,” jelas Sekretaris Daerah (Sekda) Rote Ndao, Jonas M. Selly, kepada ROTE MALOLE, Senin (24/2).

Paulus-Apremoi, disebutnya pejabat negara. Sehingga selepas dijemput, dilanjutkan dengan apel kekuatan perdana di kantor Bupati Rote Ndao.

Masih terkait penyambutan, diakuinya sudah dirapatkan bersama pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Ditambah para Camat, sehingga masing-masing desa diundang sebanyak lima orang.

“Kita memang undang begitu. Tapi saya kasi tau Camat, kalau ada yang mau datang, jangan batasi,” ucapnya. (*/ROLLE/JIT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.